• NASIONAL
  • JABODETABEK
  • BOLA
  • ALL SPORTS
  • ENTERTAINMENT
  • LIFESTYLE
  • NUSANTARA
  • EKONOMI
  • DUNIA
  • KOLOM
Menu
  • NASIONAL
  • JABODETABEK
  • BOLA
  • ALL SPORTS
  • ENTERTAINMENT
  • LIFESTYLE
  • NUSANTARA
  • EKONOMI
  • DUNIA
  • KOLOM

Viral! Seniman Depok Nyanyikan ‘Hey Corona’, Videonya Ditonton Ribuan Orang

  • 30/03/2020
  • 10:30
Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp

INDONESIAUPDATE.ID – Banyak cara dilakukan orang untuk berempati di tengah pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia. Mulai dari kampanye di media sosial, aksi memberikan bantuan sembako, hingga bagi-bagi masker gratis.

Tapi tidak demikian halnya dengan salah seorang seniman asal Depok, Totok Sarjono. Towels-sapaannya- memilih menciptakan sekaligus menyanyikan lagu bertajuk ‘Hey Corona’. Dia menyanyikannya lewat kanal Youtube ‘Satrio Pujangga’.

Lagu ini dipersembahkan untuk seluruh masyarakat Indonesia, terutama para petugas medis dan pasien yang tengah berjuang melawan Corona.

“Saya percaya, sekecil apapun kontribusi yang kita berikan sekarang. Sangat berarti buat banga dan negara. Maka dari itu saya ciptakan lagu ‘Hey Corona’ ini,” ujar Towels kepada awak media di Depok, Jawa Barat, Senin (30/3).

Towels menjelaskan, syair lagu Hey Corona berisikan pesan moril. Yakni bagaimana untuk tetap membangun optimisme di tengah pandemi ini. Lewat lagunya, Towels ingin masyarakat terus bergandengan tangan dan saling membantu.

“Kita tidak boleh menyerah. Selalu ada asa di tengah bencana. Selalu ada optimisme untuk bangkit. Kira-kira pesan itu yang ingin saya sampaikan kepada masyarakat,” beber pria yang juga hobi melukis tersebut.

Dalam proses pembuatan lagu, Towels mengungkapkan jika dirinya tak sendiri. “Jadi lagu ini saya ciptakan berdua. Bareng karib saya, Imam ‘Ole’. Dia kebetulan jurnalis, sehari-hari banyak beraktivitas di lapangan. Banyak nyumbang ide dia, lagunya jadi makin hidup,” ungkap Towels.

Pantauan indonesiaupdate.id, video lagu yang dinyanyikan Towels ini sudah ditonton ribuan orang.

Siap Kolaborasi

Dalam kesempatan itu Towels juga mengaku akan berkolaborasi dengan para pejabat, influencer, dan tokoh masyarakat. Tujuannya tak lain untuk membangun naras optimisme di tengah pandemi.

“Konsepnya nanti, nyanyi di rumah masing-masing, live streaming atau recording via Youtube. Konsep ini sudah dijalankan Mba Najwa Shihab lewat acara Mata Najwa. Saya terinspirasi dari situ,” beber Towels.

Dia berencana akan mengajak sejumlah pihak. “Alhamdulillah ada beberapa kawan-kawan dekat yang bakal saya ajak kolaborasi. Message-nya, bagaimana persaudaraan bangsa harus makin kuat. Semakin termotivasi untuk saling membantu,” tutup Towels. (Tim/INA)

Berikut Videonya: 

BERITA TERKAIT

Aa Gym Positif Covid-19, Bilang Alhamdulillah

Mamah Dedeh Positif COVID-19, Keluarga Mohon Doa

Ridwan Kamil Tetapkan 5 Daerah Zona Merah

34 Set ICU di Wisma Atlet Dipindah ke RS UI, Ada Apa?

Maret-September, 6.248 Orang Dimakamkan dengan Protokoler Covid-19

Menag Positif Covid-19, Begini Kondisinya

Setelah Keluar Rumah Lakukan Ini untuk Cegah Klaster Keluarga

Satgas Covid-19 Siapkan Tower 4 Wisma Atlet untuk Flat Isolasi

Ketua KPU Arief Budiman Positif Covid-19, Tak Lama Ketua KPU Sulsel

TERPOPULER

Sudah 80 Persen Bansos Tersalurkan di Jawa Barat

INDONESIAUPDATE.ID – Pemerintah terus berupaya memenuhi kebutuhan masyarakat khususnya kelas

Jabar Dukung Unpad Lakukan Uji Klinis III vaksin

Dibuka Sejak 3 Januari, Posko Virus Corona RSPI

Seri Vivo V19 Segera Meluncur, Catat Tanggalnya!

D’Masiv Rayakan Ultah Ke-17, Luncurkan Single Terbaru

TRENDING

Aisha Wedding Promosikan Nikah Usia Muda, Ini Kata Psikolog

Waspada Virus Nipah Jadi Pandemi, Tingkat Kematian Capai 75%

Raffi Ahmad Digugat soal Dugaan Langgar Prokes Usai Vaksinasi COVID-19

Menko Polhukam: FPI Dilarang di Indonesia

Viral! Fenomena Mengejutkan Terjadi di Sela Pemakaman Anggota FPI

PILIHAN REDAKSI

Viral! Seniman Depok Nyanyikan ‘Hey Corona’, Videonya Ditonton Ribuan Orang

Anak Wakil Wali Kota Depok Kena Efek Lockdown di Spanyol, Super Ketat Pengawasannya!

Layanan Warteg Gratis di Jabodetabek, Cek Daftarnya Kaka!

Ketika Cristiano Ronaldo Akhirnya Turun Gunung Lawan Pandemi Corona

Tim FK UI Produksi Hand Sanitizer, Dibagi-bagi Gratis Buat Warga

5 Obat yang Diteliti Ilmuwan buat Tangkal Corona

Selain Monas dan Ancol, Anies Juga Tutup 15 Wisata Lainnya

Indonesia Update merupakan portal nasional yang menyajikan berita-berita teraktual dan terupdate. Portal ini merupakan bagian dari Warta Media Grup, jaringan media online lokal, regional, dan nasional.

 

 

Facebook-f
Twitter
Instagram
Youtube

Navigasi

  • Redaksi
  • Privacy Policy
  • Hubungi Kami
  • Tentang Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Sitemap
Menu
  • Redaksi
  • Privacy Policy
  • Hubungi Kami
  • Tentang Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Sitemap

© 2019 All rights reserved

WARTA MEDIA GRUP - PT MADANI KOMUNIKA INVESTA